TKN: Indonesia Butuh Pemimpin yang Mempersatukan, Bukan Memecah Belah

- Wartawan

Kamis, 8 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TKN: Indonesia Butuh Pemimpin yang Mempersatukan, Bukan Memecah Belah. (Foto: Nusantaraterkini.co)

TKN: Indonesia Butuh Pemimpin yang Mempersatukan, Bukan Memecah Belah. (Foto: Nusantaraterkini.co)

TKN: Indonesia Butuh Pemimpin yang Mempersatukan, Bukan Memecah Belah

Sumutterkini.com, JAKARTA Juru Bicara Muda Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran Astrio Feligent mengatakan bahwa Indonesia membutuhkan sosok pemimpin yang mempersatukan bukan malah memecah belah.

Awalnya Astrio membeberkan sejumlah tantangan yang dihadapi Indonesia seperti perubahan iklim yang berdampak pada hasil produksi pertanian Tanah Air.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu, dia mengatakan Indonesia juga menghadapi tantangan dampak perang Rusia-Ukraina hingga potensi konflik di kawasan Indo-Pasifik dan penjajahan Israel atas Palestina.

“Maka daripada itu Indonesia membutuhkan pemimpin yang tangguh, pemimpin yang mempersatukan bukan pemimpin yang memecah belah bapak ibu sekalian,” katanya saat memberi sambutan di acara deklarasi relawan Rumah Nusantara G8 di kediaman Prabowo Subianto, Kartanegara, Jakarta Selatan, mengutip Nusantaraterkini.co, Rabu (7/2/2024).

Astrio mengatakan untuk menghadapi tantangan tersebut perlu upaya melanjutkan pondasi yang dibangun Presiden Joko Widodo (Jokowi). Dia menegaskan pasangan capres-cawapres nomor urut 2 Prabowo-Gibran dengan tegas mengusung keberlanjutan.

Baca Juga  TKN: Prabowo-Gibran Fokus Investasi SDM untuk Hadapi Tantangan Global

“Selanjutnya sesuai dengan amanat Undang-undang Dasar Pasal 33 ayat 3 kita harus memastikan bahwa kekayaan alam Indonesia harus diolah di Indonesia untuk kebaikan bangsa dan rakyat Indonesia. Kita tidak boleh membiarkan kekayaan Indonesia mengalir ke luar negeri, kita harus olah di dalam negeri untuk anak cucu kita,” ujarnya.

Astrio menegaskan pasangan Prabowo-Gibran sudah berulangkali menyampaikan komitmennya untuk mengedepankan persatuan dan kerukunan. Dua dasar ini, kata dia, penting dalam membangun Indonesia ke depan.

“Kebijakan apapun yang akan diambil oleh pak Prabowo dan mas Gibran jika diberikan mandat 14 Februari mendatang adalah memastikan bahwa semua kebijakan tersebut dilandasi oleh kepentingan bangsa dan rakyat Indonesia terlebih dahului. Kita tidak boleh diatur-atur oleh negara asing, kita bisa menjadi bangsa yang mandiri di atas kaki kita sendiri karena bangsa Indonesia adalah bangsa yang besar,” pungkasnya.

(cw2/Sumutterkini.com)

Penulis : Cw2

Editor : Winata

Sumber Berita : Nusantaraterkini.co

Berita Terkait

KPU Binjai dan Langkat Baru Terima 1 Paslon Independen yang Daftarkan Diri Jadi Bacalon Kepala Daerah
Tepat Dihari Ulang Tahun Ibunya, Rizky Yunanda Sitepu Daftar Bacalon Bupati Langkat ke DPC Gerinda
Soal Penambahan Kursi Menteri, Gerindra: Masih dalam Pengkajian
Relawan Mantap BN Pastikan Siap Bersama Bobby Nasution di Pilkada Sumut
Edy Rahmayadi Kembalikan Berkas Pendaftaran Bacalon Gubsu ke PDIP
Hari Kedua Penjaringan, Tiga Bacalon Kepala Daerah dan Dua Wakil Ambil Formulir Pendaftaran ke NasDem Sumut
PKS Janji Fokus Jika Gabung ke Prabowo atau Jadi Oposisi
Tak Semua Parpol Merapat ke Prabowo, Demokrat Harap Supaya Ada Oposisi

Berita Terkait

Rabu, 15 Mei 2024 - 22:25 WIB

KPU Binjai dan Langkat Baru Terima 1 Paslon Independen yang Daftarkan Diri Jadi Bacalon Kepala Daerah

Selasa, 14 Mei 2024 - 20:36 WIB

Tepat Dihari Ulang Tahun Ibunya, Rizky Yunanda Sitepu Daftar Bacalon Bupati Langkat ke DPC Gerinda

Sabtu, 11 Mei 2024 - 13:20 WIB

Soal Penambahan Kursi Menteri, Gerindra: Masih dalam Pengkajian

Senin, 6 Mei 2024 - 21:23 WIB

Relawan Mantap BN Pastikan Siap Bersama Bobby Nasution di Pilkada Sumut

Senin, 6 Mei 2024 - 14:10 WIB

Edy Rahmayadi Kembalikan Berkas Pendaftaran Bacalon Gubsu ke PDIP

Minggu, 5 Mei 2024 - 20:26 WIB

Hari Kedua Penjaringan, Tiga Bacalon Kepala Daerah dan Dua Wakil Ambil Formulir Pendaftaran ke NasDem Sumut

Kamis, 2 Mei 2024 - 23:42 WIB

PKS Janji Fokus Jika Gabung ke Prabowo atau Jadi Oposisi

Kamis, 2 Mei 2024 - 23:36 WIB

Tak Semua Parpol Merapat ke Prabowo, Demokrat Harap Supaya Ada Oposisi

Berita Terbaru

Arne Slot Konfirmasi Gantikan Jurgen Klopp di Liverpool. (Foto: X/Twitter)

Bola

Arne Slot Konfirmasi Gantikan Jurgen Klopp di Liverpool

Sabtu, 18 Mei 2024 - 13:18 WIB