IRT Kemalingan, Handphone Raib Saat Ditinggal Cuci Piring
Sumutterkini.com, PEMATANGSIANTAR – Seorang ibu rumah tangga (IRT) bernama Maria Elfrida Manurung (47) melaporkan aksi pencurian yang dialaminya ke Polsek Siantar Selatan.
Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno mengatakan, aksi pencurian tersebut terjadi pada Selasa (5/9/2023) pukul 10.30 WIB di kediaman korban di Jalan Tarutung, Kelurahan Toba, Kecamatan Siantar Selatan, Kota Pematangsiantar.
Saat itu, korban sedang berada di dapur untuk mencuci piring. Namun, saat kembali ke ruang tamu untuk mengambil handphone Smart 7 Infinix yang digantungnya di atas pintu rumah, ternyata sudah raib dibawa kabur maling.
Atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian materi sebesar Rp1.200.000. Tak terima, korban pun kemudian membuat laporan pengaduan ke Polsek Siantar Selatan.
“Mendapat pengaduan masyarakat atas adanya tindak pidana pencurian ini, personel Polsek Siantar Selatan langsung turun kelapangan untuk melakukan cek TKP,” tandasnya.
(cw2/Sumutterkini.com)
Komentar