Nusron Wahid: Nomor Dua Simbol Victory, Sesuai Semangat Kita
Sumutterkini.com, JAKARTA – Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming resmi mendapatkan nomor urut 2 pada pengundian nomor urut di Gedung KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (13/11/2023).
Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Koalisi Indonesia Maju, Nusron Wahid menggambarkan jika nomor dua itu merupakan simbol victory.
“Alhamdulillah proses sudah dilalui, kita dapat nomor dua, simbol victory, simbol jalan tengah, sesuai dengan simbol rekonsiliasi yang di tengah itu ngajak yang di kanan maupun di kiri, jadi sesuai dengan semangat kita,” katanya saat ditemui wartawan di depan Gedung KPU, Selasa (13/11/2023).
Sebelumnya, Politisi dari Partai Golkar ini sudah mempersiapkan apa yang harus dilakukan jika Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming mendapatkan nomor urut 1, 2, ataupun 3.
“Tapi lepas dari apapun, nomor berapa pun, yang penting adalah hasilnya, nomor 1, nomor 2, Inshaallah hasilnya (tetap menjadi) nomor 1,” jelasnya.
Selain itu, Nusron juga membahas momen Gibran Rakabuming dan Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep yang melakukan sungkem dengan Ketua PDIP, Megawati Soekarnoputri.
“Saya perhatikan momen Bu Mega pegangan tangan dengan Gibran dan Kaesang itu suasana yang sangat indah. Saya senang dan saya apresiasi bagaimana rasa tawadhunya seorang anak presiden, calon wakil presiden, bertemu orang tua, Bu Mega, dan kemudian Salaman” terangnya.
Nusron mengakui bahwa apa yang dilakukan oleh Gibran harus ditiru oleh anak muda lainnya.
“Harus ditiru oleh anak-anak muda bagaimana cara kita menghormati yang lebih tua, menghargai antar sesama, dan menyayangi yang lebih muda, itu yang ditampakkan oleh Mas Gibran dan Kaesang, saya kira itu adalah ke-indonesiaan yang luar biasa,” pujinya.
(cw2/Sumutterkini.com)
Sumber: Nusantaraterkini.co
Komentar