Polres Padangsidimpuan Musnahkan Lapak-lapak Narkoba di Pinggir Sungai Wek IV
Sumutterkini.com, PADANGSIDIMPUAN – Polres Padangsidimpuan kembali melakukan pemusnahan terhadap lapak-lapak yang diketahui kerap digunakan sebagai sarang peredaran narkoba di pinggir Sungai, Jalan Durian Lingkungan 1, Kelurahan Wek IV, Kecamatan Padangsidimpuan Utara, Kamis (14/9/2023).
Kasat Binmas Polres Padangsidimpuan AKP Sulhan Arifin Siregar mengatakan, pemusnahan itu dilakukan usai penggerebekan, karena kawasan ini diketahui belum sepenuhnya bebas dari peredaran narkoba, meskipun telah beberapa kali digerebek.
“Dalam penggerebekan ini kita menemukan sejumlah alat bong di pinggir Sungai dan rumah kosong di kawasan tersebut,” ungkapnya.
Lebih lanjut dia menjelaskan, pemusnahan tersebut dilakukan dengan cara membakar ratusan plastik klip dan alat bong, kemudian dilanjutkan membersihkan semak-semak yang dijadikan tempat mengkonsumsi narkoba.
Kegiatan yang melibatkan sejumlah personel tersebut mendapat dukungan dari masyarakat setempat, khususnya kaum ibu karena dianggap sudah sangat meresahkan.
Sementara itu, saat penggerebekan, sejumlah pria berhamburan melarikan diri ke arah sungai saat Polres Padangsidimpuan mendatangi lokasi tersebut.
“Kami hanya menemukan sisa-sisa pemakaian beberapa alat hisap sabu (bong) dan rumah kosong serta sejumlah tempat diduga keras yang merupakan lapak untuk memakai narkoba,” ujarnya.
Untuk itu dirinya berharap dengan adanya kegiatan itu semoga ke depannya tidak ada lagi peredaran gelap narkoba di lokasi ini. Menurutnya langkah ini diambil sebagai komitmen dari Kapolres Padangsidimpuan.
“Kami akan lebih sering kesini untuk memantau dan tidak segan melakukan penindakan. Diharapkan hal ini bisa mengurangi hingga akhirnya peredaran narkoba hilang di kawasan sini,” pungkasnya.
(cw2/Sumutterkini.com)
Komentar